Permainan bakiak atau bangkiak (Jawa) pertama kali muncul pada tahun 1970-an di Sumatera Barat. Biasa dimainkan oleh 5-6 anak, bagaimana cara bermain bakiak supaya bisa menang?
Permainan bakiak dapat melatih keterampilan lokomotor, karena semua orang harus tegas dan bertenaga supaya kompak mengayunkan kaki dengan tetap bersikap tegak supaya tidak terjatuh dan kalah.
Bagaimana Cara Bermain Bakiak supaya Menang?
Permainan bakiak (terompah galuak) adalah permainan yang menggunakan 2 papan panjang dengan beberapa tali karet sebagai selop kaki. Minimal biasanya terdapat 3 atau 4 pasang tali karet. Maka jelas jika permainan ini tidak bisa dilakukan sendiri.
Aturan permainanya, tim yang pertama kali melewati garis finish adalah pemenangnya.
Lalu, bagaimana melakukan permainan bakiak?
1. Tempat Perlombaan
Permainan bakiak dilakukan di lapangan terbuka dan dibagi menjadi beberapa lintasan sesuai dengan jumlah tim dalam perlombaan menggunakan tali atau kapur.
Seperti perlombaan lainnya, ada garis start dan garis finish di ujung yang lain.
2. Persiapkan Tim
Jumlah orang dalam tim tergantung jumlah pasang karet di papan bakiak, bisa 3-5 orang. Jadi persiapkan orang yang benar-benar bisa diajak bermain kompak dan tangkas.
3. Permainan Dimulai
Seperti perlombaan lainnya, setiap tim berdiri di atas bakiak masing-masing di belakang garis start. Tunggu sampai ada aba-aba, lalu ikuti aba-aba dan mulai bergerak dengan gerak kaki yang kompak.
4. Mengikuti Aturan Selama Permainan
Jelas jika tujuan utamanya yaitu sampai garis finish lebih awal tanpa melanggar aturan yang ada. Untuk itu ikuti aturan berikut:
- Dilarang menginjak lintasan tim lain
- Kaki tidak boleh sampai menginjak tanah, baik satu atau beberapa pemain.
- Setiap orang dalam tim boleh saling memegang bahu dan pinggang
Itu sebabnya dalam aturan bermain bakiak dibutuhkan kekompakan gerak tubuh dan kaki.anfaat
Tips Cara Bermain Bakiak supaya Menang
Memang ini hanya permainan, tapi menjadi tim yang menang adalah suatu kebanggaan. Oleh karena itu, dalam permainan bakiak harus ada kepemimpinan, ketangkasan, dan kerja sama tim.
Jadi sangat dibutuhkan cara bermain bakiak agar menang.
Berikut caranya:
1. Bersemangat
Semangat setiap anggota adalah senjata yang tidak hanya membuat permainan semakin seru, tapi juga mendorong tim supaya segera sampai finish. Bahkan secara tidak langsung juga memicu kekompakan.
Biasanya semangat yang berkobar ditunjukkan melalui arahan ketua tim di depan dan anggota supaya melakukan gerakan yang sama
2. Kompak
Kekompakan dalam gerak kaki dan tubuh adalah keunggulan utama supaya tim bisa lebih unggul dari tim lawan. Karena kesamaan langkah mengurangi risiko tim terjatuh atau terjungkal dan kalah.
3. Menjaga Keseimbangan dan Ketangkasan
Permainan bakiak memang santai, tapi tetap butuh kekuatan supaya tetap bisa bergerak kompak dan cepat selama bermain. Lebih dari itu, keseimbangan tubuh masing-masing anggota juga harus diperhatikan.
Karena ketika satu atau bahkan sampai 2 dan lebih orang dalam tim kehilangan keseimbangan, maka akan sulit untuk semua berdiri tegak dan terus melangkah ke garis finish.
Manfaat Bermain Bakiak
Sebagai salah satu contoh olahraga tradisional yang berasal dari Indonesia, permainan ini dulunya merupakan permainan sehari-hari anak-anak nusantara. Namun sekarang hanya biasa dilombakan saat merayakan hari kemerdekaan.
Meskipun hanya untuk bersenang-senang, tapi permainan bakiak ternyata juga memiliki banyak manfaat sehingga sering menjadi pilihan dalam kegiatan outbound.
Lantas, apa manfaat bermain bakiak?
- Melatih koordinasi anggota tubuh supaya bergerak teratur
- Membantu membangun persahabatan setelah berjuang dalam visi dan misi yang sama
- Melatih kesabaran dan kekompakan
- Melatih kemampuan anak supaya bisa mengkoordinasikan gerak tubuhnya, seperti ayunan tangan, tubuh, dan gerak langkahnya.
Dengan tips dan cara bermain bakiak supaya memang di atas, diharapkan Anda tetap bisa bermain sportif dan tidak menganggap permainan ini sebagai persaingan.